Whats On

Yayasan Dharma Bakti Sundantara Hadirkan Acara Khitanan Masal dan Santunan Anak Yatim

VemmeDaily.com, Jakarta – Yayasan Dharma Bakti Sundantara kembali mengadakan acara khitanan masal, dan santunan untuk anak-anak yatim, serta jompo yang berlokasi di Desa Cinisti, Kecamatan Bayongbong, Kabupaten Garut pada 27 Januari 2024. Adapun acara tersebut diikuti oleh 17 peserta khitan, serta 150 orang yang diberikan santunan.

Acara tersebut rutin dilaksanakan setiap tahunnya oleh Yayasan Dharma Bakti Sundantara yang notabene sebagai lembaga sosial yang ditunjuk oleh PT. Sundantara serta perusahaan lainnya yang berada di bawah Bpk. Kurnia Al-Farizy selaku owner dan pendiri Sundantara untuk menyalurkan dana CSR nya kepada masyarakat.

“Acara khitanan masal, serta santunan ini rutin dilakukan setiap tahun bukan hanya sebagai sebagai wujud rasa syukur kami atas segala nikmat yang telah Allah berikan, tetapi di sisi lain semoga menginspirasi kepada para pengusaha untuk selalu berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan” kata Kurnia Alfarizy saat diwawancarai di lokasi acara.

Menurut Syamsul Ma’arif selaku Ketua Yayasan Dharma Bhakti Sundantara bahwa program yayasan tidak hanya fokus terhadap khitanan masal, dan santunan saja.

“Kami memiliki program sosial di luar khitanan masal, dan santunan. Diantaranya program beasiswa untuk murid yang berprestasi, bantuan untuk organisasi, serta bantuan untuk acara PHBI yang dilaksanankan oleh pondok pesantren maupun remaja masjid”.

Acara khitanan masal, serta santunan untuk anak yatim dan jompo terlaksana berkat kerjasama Yayasan Dharma Bakti Sundantara dengan DKM Masjid Al-Furqon 1 Cinisti sebagai salah-satu rangkaian acara menuju Hari Jadi Sundantara ke 13 yang puncaknya dilaksanakan pada tanggal 26 Februari 2024.

To Top