VemmeDaily.com, Jakarta – Rahasia kecantikan perempuan Korea telah menjadi inspirasi kecantikan bagi kaum hawa di seluruh penjuru dunia. Trik cantik perempuan Korea yang mengedepankan kepraktisan dalam berdandan memang sangat pas di adopsi oleh mereka yang sangat mengedepankan kepraktisan untuk tampil cantik, salah satunya dengan penggunaan cushion.
Cushion sendiri merupakan istilah yang digunakan untuk menggambarkan base makeup portabel yang bentuknya mirip dengan bedak. Namun, cushion berisi dasar makeup, seperti foundation, BB Cream, tinted moisturizer, atau CC Cream.
Dengan bentuk yang portabel, ditambah aplikator berupa spons, cushion memang pilihan make up yang sangat pas bagi kaum hawa yang super sibuk, sering berpergian atau perlu sering melakukan touch up. Selain itu, aplikasinya pun tergolong ringan namun tetap dapat membuat kulit wajah segar.
Ingat, sebelum membeli, pilih warna yang sesuai dengan tone kulit. Kalau memiliki warna kulit gelap, sebaiknya gunakan cushion dengan warna yang tidak terlalu terang. Sedangkan bagi kamu yang memiliki tipe kulit terang lebih cocok menggunakan warna yang lebih light.
Nah, bagi kamu yang ingin mengetahui trend cushion terbaik yang banyak digunakan oleh kaum selebritis kelas dunia, berikut panduannya:
The Luminous Lifting Cushion Foundation SPF 20 keluaran La Mer
Sebagai brand papan atas, La Mer tidak pernah berhenti mengeluarkan produk cushion terbaik dari masa ke masa. Terbaru, La Mer meluncurkan produk The Luminous Lifting Cushion Foundation SPF 20 dengan kandungan formula dan bahan-bahan khusus yang berfungsi untuk melembabkan dan anti penuaan. Lewat dua fungsi yang dikenal sebagai miracle broth, The Luminous Lifting Cushion Foundation SPF 20 keluaran La Mer ini sangat layak menjadi pilihan pertama.
Mega Cushion Foundation Keluaran Wet n Wild
Mega Cushion Foundation yang kaya akan kandungan pelembab dilengkapi dengan tabir surya SPF 15. Harganya yang tergolong murah membuat foundation ini menjadi pilihan favorit bagi kaum hawa di seluruh penjuru dunia.
Soleil Glow Up Foundation SPF 45 Hydrating Cushion Compact keluaran Tom Ford
Cushion ini bisa menyulap penampilan kamu tampak lebih natural namun tetap mengedepankan conturnya yang ringan. Tambahan tabir surya SPF 45 memberikan perlindungan maksimal dari paparan negatif sinar matahari.
Capture Dreamskin Fresh & Perfect Cushion keluaran Dior
Cushion keluaran Dior ini tidak hanya berfungsi menyulap kulit tampak lebih cantik tapi juga bermanfaat untuk melembabkan dan menyamarkan ketidaksempurnaan kulit. Untuk memperoleh hasil terbaik, cushion dengan kandungan SPF 50 ini sebaiknya digunakan setelah penggunaan primer.
Teint Idole Ultra Cushion Foundation keluaran Lancome
Dengan 18 pilihan warna, cushion matte yang kaya akan kandungan formula bebas minyak ini bermanfaat untuk melembabkan kulit dan menjaga permukaan kulit agar terlihat selalu segar.
