VemmeDaily.com, Jakarta – Irress Urban Bazaar merupakan inovasi terbaru dari Irrestisible Bazaar yang memiliki fokus pada produk branded eksekutif muda.
Pada penyelenggaraan yang ke-4, Irres Urban Bazaar hadir dengan memberikan kemudahan bagi kaum urban yang ingin berbelanja barang branded. Nasabah Bank Mandiri yang memiliki Kartu Kredit Mandiri dapat mengikuti program Cashback + cicilan 0% hingga 12 bulan tanpa minimim transaksi.
Program ini bisa didapatkan di setiap tenant yang tergabung dalam Irress Urban Bazaar 4.Kali ini Irress Urban Bazaar 4 diselenggarakan di Atrium Plaza Blok M pada tanggal 26 Februari-1 Maret 2020.
“Para penggembar fashion sekarang mulai terbuka dan berani berekspresi. Preloved branded ini masih terjaga kondisinya, kemasan bagus dan dapat ditanggungjawabkan keasliannya,” kata Marissa Tumbuan, Founder Irrestisible Bazaar & Irress Urban Bazaar Rabu (26/02/2020) di Jakarta.
Program cashback dan cicilan yang ditawarkan juga mendukung kaum urban tidak perlu berpikir panjang untuk berbelanja barang branded. Tentunya ditambah dengan promo dan penawaran menarik lainnya.
“Ada voucher MAP 200 ribu untuk pembelian minimal Rp 4 juta. Pengunjung yang datang ke lokasi dengan memakai MRT juga bisa menukarkan tiket untuk mendapatkan diskon Rp50 ribu dengan minimal Rp2,5 juta,” ungkapnya.
Sejumlah produk berkelas akan memanjakan keinginan berbelanja mulai dari tas, sepatu, aksesoris hingga make up. Produk branded yang akan dijual di antaranya Torry Burch, Marhaen, Furla, Bimba Y Lola, Hers, Find Kapoor dan Bonia. Produk yang dihadirkan terjamin keasliannya. Karena itu para pecinta fashion tak perlu ragu lagi jika ingin berbelanja.
Ke depannya, selain Irress Urban Bazaar 4, akan digelar Irrestisible Bazaar 19 di Grand Indonesia pada 11-15 Maret mendatang. Menjelang Ramadhan, akan dipersiapkan Irres Ramadhan yang menyediakan berbagai macam fashion muslim.
