Lifestyle

Pentingnya Kepercayaan Diri untuk Mengatasi Masalah Kulit Kering

Foto: istimewa/indiatimes.com

VemmeDaily.com, Jakarta – Kepercayaan pada bentuk tubuh sendiri kerap dianggap sebagai suatu hal biasa bagi banyak orang. Tapi saat mereka mulai mengalami masalah fisik seperti kulit kering yang berimbas pada timbulnya rasa malu, stress, dan tidak percaya diri dengan kondisi kulitnya, barulah mereka sadar betapa pentingnya arti kepercayaan diri pada bentuk tubuh sendiri.

Di tinjau dari ilmu psikologis, bagaimana perasaan kita pada fisik terikat secara intrinsik dengan harga diri kita. Jadi selama kamu merasa tidak nyaman dengan penampilan diri sendiri, maka hal ini akan berdampak negatif juga pada cara pandang kepada dirimu. Tak percaya? Tengok saja kisah Anisa, wanita karir bersia 22 tahun. Akibat bermasalah dengan kulit kering dan bersisik, Nisa begitu ia kerap di sapa mengaku sangat rendah diri saat tampil di depan umum.

Menurut Nisa, hal terburuk dari masalah kulit kering dan bersisik bukanlah timbulnya rasa gatal, rasa tidak nyaman, ataupun penampakannya yang begitu jelek. Tapi lebih kepada dampak negatif yang ditimbulkan pada jiwa. Menilik masalah yang dihadapi Nisa, di lansir dari femalefirst, psikolog berkebangsaan Inggris, Dr Jessamy Hibberd mengatakan bahwa selama kamu memiliki kepercayaan diri pada tubuh sendiri, maka kamu tetap bisa bahagia meski tengah bermasalah dengan si kulit kering.

Berikut beberapa langkah yang bisa dilakukan oleh si pemilik kulit kering yang tetap ingin tampil percaya diri:

Apa yang kamu pikirkan bukanlah fakta sebenarnya. Saat pikiran dan rasa khawatir hinggap di kepala, kamu sering berhenti bertanya pada diri sendiri. Sebagai gantinya kamu malah menerima kondisi tersebut sebagai sebuah ‘kebenaran’. Apalagi jika kondisi tersebut membuat kamu merasa tidak nyaman dengan kondisi diri sendiri, dimana timbul pikiran seperti, “kenapa kulit saya terlihat begitu jelek?”, “sepertinya orang-orang sangat memperhatikan keanehan kulit saya”?

Pikiran-pikiran aneh seperti diatas akan mempengaruhi mood, dan membuat perasaan kamu bertambah buruk. Tapi tahukah kamu, bila hal yang terlihat sangat nyata tersebut sebenarnya hasil dari pikiran atau evaluasi saja, dan bukanlah kenyataan yang sebenarnya.

Saat rasa khawatir kembali menyerang, selalu ingat jika hal tersebut bukanlah sebuah kenyataan.

Cari alternatif lain untuk menilai apa yang sebenarnya terjadi pada diri mu.

Pikirkan tentang solusi apa yang kamu berikan pada temanmu jika menghadapi masalah yang sama. Solusi tersebut kemudian kamu praktekkan dalam kehidupan sehari-hari

Berhenti membandingkan dirimu dengan orang lain. Kenapa? Karena perkembangan dunia sosial media seperti sekarang yang selalu menampilkan kesempurnaan sosok tubuh yang cantik, ganteng, mulus, langsing dan bebas dari beragam masalah kulit, menghadirkan tekanan lebih bagi mereka yang kurang percaya diri dengan kondisi kulit tubuhnya.

Nah, setelah berhasil meningkatkan kembali rasa percaya dirimu selanjutnya masuk ke tahap cara mengatasi masalah kulit kering. Kulit kering sebenarnya bisa diatasi dengan cara yang sederhana, namun membutuhkan konsistensi. Salah satu caranya adalah dengan mengubah frekuensi dan durasi mandi. Jika kamu mengalami kulit kering, tetap jaga kebersihan tubuh, namun lakukan secukupnya, jadi jangan terlalu sering. Selain itu, usahakan waktu mandi tidak lebih dari 10 menit dan tidak kurang dari 5 menit.

Pastikan menggunakan sabun yang mengandung pelembap untuk menjaga agar kulit tetap segar. Jika perlu, segera gunakan pelembap sesudah mandi. Gunakan handuk halus untuk mengeringkan badan dan jangan menggosok kulit dengan alat yang keras setelah mandi.

Di samping itu, hindarilah paparan sinar matahari secara langsung dalam waktu lama dan cukupi kebutuhan cairan setiap hari, kira-kira sebanyak 2 hingga 3 liter sehari. Jika Anda mengalami kulit kering yang disebabkan oleh peradangan, seperti eksim atau dermatitis, disarankan untuk berkonsultasi ke dokter kulit.

To Top