Whats On

Peduli Perempuan Indonesia, Minimal Kampanyekan Woman Of Impact

VemmeDaily.com, Jakarta – Perempuan seringkali dianggap lemah dibandingkan laki-laki. Padahal banyak hal yang bisa dilakukan dan membawa dampak positif serta mendatangkan perubahan bagi sekitarnya. Menengok fenomena tersebut, Minimal sebagai salah satu brand fashion Indonesia melalui kegiatan rutin Minimal & Friends mengajak seluruh perempuan dengan berbagai latar belakang profesi bisa menjadi dampak positif bagi lingkungan.

Lewat kampanye #Womanofimpact, Minimal berbagi cerita inspiratif dengan menghadirkan tiga narasumber di antaranya Hannah Al Rashid (artis dan aktivis), Maria Anggia (Head of Communication Binus University) dan Maria Irene (Psychiatrist) di Gerai Minimal, Grand Indonesia, Sabtu (27/7/2019).

Hannah Al Rashid yang aktif dalam gerakan aksi sosial melawan pelecehan seksual mengajak para perempuan agar berani buka suara untuk melawan peIecehan.

“Banyak pengalaman pelecehan dalam berbagai bentuk telah dialami. Karena itu ketika terpilih sebagai duta kesetaraan gender, saya semakin termotivasi untuk mengangkat isu gender untuk membela hak-hak perempuan agar bisa setara dengan lelaki,” katanya.

Hannah Al Rashid mengaku pernah mendapat pelecehan di ruang publik. Seperti di transportasi umum, sekolah dan lokasi syuting. Pada saat itu, ia malu melawan pelecehan. Tapi kini ia menyadari untuk melawan pelecehan agar tidak terus terjadi.

“Entah itu pelecehan secara verbal, fisik, hingga seksual harus dilawan. Karena itu bukan lelucon dan merupakan cara untuk menempatkan perempuan di posisi yang bukan lagi sebagai sumber pemicu masalah,tetapi korban,” ungkapnya.

Senada dengan Hannah Al Rashid, Maria Irene mengungkapkan seringkali orang malu mengakui bahwa mereka adalah korban dan mengalami depresi. Karena itu Irene selalu memberikan motivasi bahwa speak up dan seek for help bukan sesuatu yang memalukan, tapi justru bisa mencegah hal terburuk yang bisa terjadi, seperti bunuh diri.

Sedangkan bagi Maria Anggia yang juga berprofesi sebagai dosen, perempuan harus berani bersuara dan merupakan sebuah kewajiban serta memiliki sikap positif.

“Perempuan Indonesia hendaknya memiliki sikap positif, melakukan segala sesuatu dengan tujuan yang baik, percaya diri dan saling memberikan support satu sama lain. Karena dari sikap inilah, semua perempuan, apapun profesinya, dapat memberikan dampak yang besar bagi sekitarnya,”tambahnya.

Sementara di kesempatan yang sama Hesty Salim selaku General Manager Minimal mengatakan bahwa Minimal sangat peduli dengan isu tentang perempuan.

“Salah satu goal yang ingin dicapai melalui kampanye ini adalah agar para perempuan Indonesia selalu aware bahwa mereka memiliki peran besar pada setiap perubahan. Minimal ingin setiap perempuan Indonesia memulai langkah kecil dengan menanamkan sikap pada setiap hal yang dikerjakan,”ungkap Hesti.

Sebagai apresiasi Minimal terhadap seluruh perempuan Indonesia, Minimal mengadakan promo menarik selama bulan Agustus 2019. Setiap perempuan yang berbelanja minimal Rp 500 ribu bisa mendapatkan produk tertentu dengan menambah Rp 50-75 ribu.

To Top