Whats On

Aplikasi SIPINDO Memudahkan Produktivitas Petani

Fitur terbaru pada aplikasi SIPINDO (Sistem Informasi Pertanian Indonesia)

VemmeDaily.com, Jakarta – PT East West Seed Indonesia (EWINDO) atau dikenal dengan “Cap Panah Merah” bersama mitra dalam konsorsium G4AW SMARTseeds meluncurkan penambahan fitur terbaru pada aplikasi SIPINDO (Sistem Informasi Pertanian Indonesia).

Peningkatan fasilitas ini bertujuan untuk mendukung kemajuan sektor pertanian di Indonesia.

Beberapa fitur baru antara lain berisi prediksi cuaca dengan resolusi spasial hingga 5 kilometer, rekomendasi kandungan hara tanah berdasarkan hasil tes laboratorium dan rekomendasi pemupukan. Informasi yang diberikan berbasis lokasi (location specific data) sesuai dimana lahan petani berada.

“Hari ini kami meluncurkan beberapa fitur baru dalam aplikasi SIPINDO Powered by SMARTseeds. Fitur ini diharapkan mampu membantu petani memprediksi cuaca secara lebih detail, memberikan informasi rekomendasi pemupukan sebagai dasar pemupukan dan juga panduan memilih jenis tanaman yang sesuai dengan kondisi tanah. Peluncuran aplikasi ini sekaligus menjadi wujud semboyan kami yakni menjadi sahabat yang paling baik untuk petani,” kata Managing Director EWINDO Glenn Pardede, Jumat (12/10/2018)

Aplikasi berbasis android ini merupakan salah satu upaya EWINDO memanfaatkan teknologi guna memenuhi kebutuhan petani sayuran berdasarkan pengalaman lebih dari 25 tahun pada pengembangan bisnis benih hortikultura di Indonesia.

Sejak diluncurkan pada April 2017 lalu, aplikasi ini telah dimanfaatkan lebih dari 14.000 petani, dan diharapkan pada akhir tahun 2019 dapat membantu sekitar 100.000 petani.

Hadirnya fitur baru dalam aplikasi Sipindo Powered by SMARTseeds ini diharapkan mampu memberikan jawaban untuk membantu para petani dalam menyelesaikan masalah yang sering dihadapi.

Menurut Glenn fitur-fitur baru yang disajikan Sipindo Powered by SMARTseeds menghadirkan data secara realtime dan akurat. Dengan demikian, petani bisa langsung mengakses informasi yang dibutuhkan seperti mengetahui tingkat kesuburan tanah agar lebih hemat dalam menggunakan pupuk, serta mendapat informasi mengenai perkiraan cuaca hingga harga dan tren permintaan komoditas di pasaran.

Selain itu, lewat aplikasi SIPINDO Powered by SMARTseeds petani bisa memperoleh informasi seputar tata cara penanganan hama dan penyakit tanaman, pola dan musim tanam, estimasi waktu panen dan perkiraan jumlah produksi, prakiraan iklim dan cuaca, hingga forum jual beli hasil panen dari pedagang pasar tradisional serta ritel modern untuk mengantisipasi permainan harga oleh para tengkulak.

Untuk saat ini fitur rekomendasi pemupukan baru bisa dinikmati oleh petani di Jawa Timur, Jawa Tengah, DIY dan Lampung dan sedang dalam proses untuk melakukan pengembangan ke daerah lainnya. Sementara untuk fitur prediksi curah hujan sudah bisa dinikmati di seluruh wilayah Indonesia yang berada di bawah garis katulistiwa.

Selain petani, aplikasi Sipindo Powered by SMARTseeds ini juga bermanfaat buat penyuluh pertanian dan pedagang.

Keuntungan bagi mitra penyuluh adalah mendapatkan informasi yang dibutuhkan petani sehingga dapat meminimalisir kesalahan dalam menganalisa suatu masalah yang dihadapi, kemudian segera memberikan solusi serta penyuluhan dengan cepat dan tepat kepada masing-masing petani. Sementara, pedagang bisa memanfaatkan aplikasi ini untuk mencari dan membeli produk-produk pertanian sesuai kebutuhan mereka dari petani langsung.

To Top