VemmeDaily.com, Jakarta – Raline Shah dikenal sebagai pekerja seni, filantropi, entrepreneur, serta pemerhati sosial dan pendidikan. Oleh karena itu, Wardah menilai sosok Raline dapat mewakili perempuan modern aktif dan produktif.
Dalam peluncuran koleksi Wardah Instaperfect, Raline mengatakan ia sudah menjadi brand ambassador Wardah selama tiga tahun dan selama perjalanan bersama Wardah ia menilai kekuatan brand tidak hanya sebagai brand bersertifikasi halal, tetapi juga mendengarkan keinginan konsumn.
“Dengan diluncurkannya Wardah Instaperfect ini akan sangat membantu perempuan dengan beragam profesi untuk dapat tampil cantik dan meningkatkan kepercayaan diri mereka. Bagi perempuan karier, perempuan mandiri dan mereka yang memiliki semangat positif untuk berkarya, Wardah Instaperfect dapat diandalkan untuk bebas beraktivitas,” ucap Raline.
Raline mengaku sangat percaya diri ketika menggunakan make up, apalagi sebagai pekerja seni ia kerap tampil di depan kamera. Menurut Raline, make up dapat membuatnya tampil dalam versi terbaik. “Jadi tidak bisa monokrom, harus ada color sehingga terlihat fresh. Make up penunjang kepercayaan diri supaya lebih presentable,” ucap finalis Puteri Indonesia 2008.
Untuk sehari-hari, Raline membutuhkan waktu lima menit untuk ber-make up. Produk make up wajib Raline antara lain cushion, blush on, lipstik dan eyeliner. Ketika bepergian jauh, Raline biasanya menambahkan concealer untuk menyamarkan bagian bawah mata yang tampak lelah.
“Keunggulan Wardah Instaperfect tidak rumit dan mendapatkan hasil yang maksimal, dapat diaplikan kapan saja dan di mana saja. Satu aplikasi saja untuk riasan sempurna sepanjang hari, membantu meningkatkan kepercayaan diri dan menciptakan keberhasilan untuk hari-hari,” ucapnya.
Selain ber-make up, tentunya menurut Raline perempuan bisa menjaga kecantikan dengan berpikiran positif. “Kalau berpikiran positif, maka kita akan sehat secara mental dan spiritual,” ucap perempuan yang sering melakukan perjalanan ke daerah-daerah.