VemmeDaily.com, Jakarta – Desainer Itang Yunasz semakin memantapkan diri di dunia fashion. Desainer yang sudah malang melintang di dunia fashion sejak tahun 1981 ini memiliki lini utama Itang Yunasz. Tak hanya itu, Itang juga dikenal sebagai disainer ternama tanah air yang merupakan pelopor dalam fashion hijab Indonesia.
Pada tahun 2000, saat fashion hijab terpaku pada gaya tunik, Itang memberikan napas baru dengan menampilkan berbagai gaya fashion yang sangat trendy namun tetap bersahabat dengan pakem hijab. Bisa dikatakan Itang turut andil dalam menciptakan geliat fashion hijab Indonesia, serta menjadi trendsetter dalam modest wear.
Di ajang Indonesia Fashion Week 2018, Itang selain menampilkan rancangannya untuk lini utamanya Itang Yunasz bertema Tribalux serta Kamilaa by Itang Yunasz yang menampilkan tiga wastra nusantara seperti Batik Lokcan, Motif Parang dan Jumputan, juga memperkenalkan lini fashion terbarunya. Lini terbarunya adalah Allea Itang Yunasz.
Seperti halnya koleksi Itang untuk modest wear, dalam label terbarunyaini ia tetap menciptakan rancangan bercitra perempuan santun yang modern, serta mengapresiasi kesibukan mereka sebagai perempuan dinamis yang selalu mengikuti kemajuan jaman. Allea Itang Yunasz hadir berkolaborasi dengan Alzahra Group. Rancangan Allea Itang Yunasz ini dipamerkan di catwalk pada 30 Maret 2018.
