VemmeDaily.com, Jakarta – GMT Property Management merayakan ulang tahun ke-15 pada Juli mendatang. Menjelang ulang tahun tersebut, setiap bulannya diadakan kegiatan dengan tema-tema tertentu. Bulan Oktober 2017 ini, GMT menggelar acara Fun Walk, yang bertepatan dengan car free day di Jl. Sudirman – Jl. MH Thamrin, Jakarta Pusat, Minggu 29 Oktober 2017.
“Melalui kegiatan fun walk ini, GMT ingin membangun kesadaran masyarakat bahwa olahraga dapat menjaga kebugaran fisik dan tentunya meningkatkan kualitas hidup,” tutur Sunardjaja selaku ketua penyelenggara sekaligus Managing Director GMT, di Jakarta, Selasa (31/10).
Acara yang dirangkai dengan aksi pungut sampah (peduli kebersihan) ini mengusung tema Membangun Pola Hidup dan Lingkungan Yang Sehat. Selain itu, GMT menyadari bahwa masyarakat kurang peduli akan kebersihan lingkungan. Salah satu bentuk umum ketidakpedulian itu adalah membuang sampah tidak pada tempatnya.
“Dampak negatif kebiasaan membuang sampah sembarangan adalah kerusakan lingkungan, polusi udara, bahkan bisa menyebabkan banjir yang menjadi langganan Jakarta setiap tahunnya,” ucap Sunardjaja.
Sebagai pembelajaran di acara fun walk, GMT bernisiatif untuk memberi contoh pentingnya membersihkan sampah yang bisa dilakukan secara individu maupun masyarakat. Aksi pungut sampah ini diharapkan dapat menggerakkan aksi lebih banyak pihak untuk peduli terhadap lingkungan, dan merasa butuh secara bertanggung jawab atas lingkungan bersih dan sehat, yang akhirnya menunjang kualitas hidup semua orang.
Titik start dan finish kegiatan fun walk ini di Kafe Ruang Tengah, Sarinah, Jakarta Pusat. Peserta yang terdiri dari karyawan GMT Group beserta anggota keluarga berkumpul sejak pukul 05.30 WIB, dan langsung mengikuti rangkaian acara pembukaan. Tepat pukul 07.00 WIB peserta bergerak menuju Bundaran HI, lalu kembali ke Kafe Ruang Tengah.
Selama fun walk berlangsung, peserta memungut sampah yang ada di jalan dan meletakkannya pada plastik sampah yang sudah disediakan untuk dibawa masing-masing peserta. Acara dilanjutkan dengan mengikuti senam bersama. Peserta yang mengikuti senam dengan serius mendapat doorprize dari panitia.
Acara ini melibatkan tim kesehatan dari Klinik KJP/Kartika Jaya Prada. Klinik yang beroperasi di Depok, Jawa Barat, ini dikelola oleh GMT Property Management. Tim kesehatan dari Klinik KJP ini melayani pemeriksaan kesehatan gratis kepada peserta fun walk di akhir acara.
