Lifestyle

Tak Selamanya Negatif, Ini Sisi Positif Workaholic

Tak selamanya menjadi workaholic itu negatif. Bisa jadi ada sisi positif workaholic, karena memiliki satu keinginan yang ingin dicapai.

Ilustrasi (via:istimewa)

VemmeDaily.com – Tak selamanya menjadi workaholic itu negatif. Bisa jadi ada sisi positif workaholic,  karena biasanya orang-orang ini memiliki satu keinginan yang ingin dicapai.

Ketika ia belum mendapatkan keinginannya, maka ia akan tetap bekerja gila-gilaan, misalnya ingin membeli rumah atau mobil. Tetapi kalau keinginannya sudah kesampaian, dia tetap bekerja dan pulang tengah malam, itu bisa jadi kelainan.

Sisi negatif workaholic adalah tidak bisa relaks, bahkan di hari libur sekalipun. Hal ini bisa menjadikan anak si workaholic menjadi broken home alias tak terurus akibat orangtuanya hanya memikirkan pekerjaan semata.

Sikap workaholic bisa mereda apabila orang tersebut mengalami suatu shock yang berat. Misalnya, anak sakit. Biasanya hal tersebut akan membuat  si workaholic tersadar bahwa kegilaan kerja  yang ia lakukan  bisa menelantarkan suami dan anak-anak.

Ketika hal ini terjadi,  si pekerja keras akan sadar bahwa keluarga menjadi hal yang juga penting di samping karier yang gemilang, juga menjalani hidup menjadi wanita “normal”, yang bisa menyelaraskan karier dan rumah tangga.

To Top